Rabu, 06 September 2017

Ingredients


Daun Jeruk




Daun jeruk (Citrus Hystrix) adalah daun yang berasal dari tanaman jeruk dan biasa digunakan sebagai bumbu pada beberapa makanan Indonesia. Daun ini berwarna hijau tua, bentuknya bulat sampai lonjong, dan pinggirannya tumpul.
Aromanya yang segar membuat daun jeruk banyak digunakan sebagai bahan campuran pada berbagai masakan, kue, bahkan minuman. Untuk makanan, biasanya daun jeruk dibiarkan utuh untuk ditumis atau direbus bersama bumbu lainnya, atau diiris halus untuk taburan. Untuk hasil maksimal, biasanya daun jeruk dicabik-cabik dan dibuang tulang daunnya terlebih dahulu sebelum dimasak.


Fungsi

     Daun jeruk mengandung aroma minyak esensial sejenis citrus dan sitronela. Karena mengandung sitronela, aroma daun jeruk mampu digunakan untuk mengusir nyamuk. Daun jeruk juga berfungsi untuk menjaga kesehatan gigi agar terhindar dari karies. Daun jeruk juga ampuh untuk meredakan kembung dan mual. Daun jeruk juga berkhasiat untuk proses dalam tubuh.
Sedangkan untuk kuliner, daun jeruk berfungsi untuk menambah aroma dan memberi rasa asam dalam masakan. Biasanya daun jeruk digunakan dalam masakan bersantan seperti rendang. Daun jeruk sebagai perasa makanan, digunakan dalam olahan keripik, contohnya keripik tempe rasa daun jeruk. Daun jeruk juga digunakan sebagai garnish atau penghias dalam hidangan makanan.

Cara Mengolah

    Cara menyimpan daun jeruk agar selalu segar sebenarnya cukup mudah. Anda hanya perlu menyimpan dalam kulkas di dalam wadah tertutup. Daun jeruk dicuci bersih kemudian dikeringkan dengan cara diangin-anginkan. Setelah itu, daun jeruk disimpan dalam toples plastik dan disimpan di kulkas yang tidak terlalu dekat dengan freezer. Penggunaan dan pengolahan daun jeruk juga tidak terlalu susah. Daun jeruk cukup ditambahkan dalam tumisan bumbu sampai layu dan mengeluarkan bau harum khas citrus. Sedangkan untuk penambah rasa, daun jeruk cukup dihaluskan dengan cara dicincang halus atau ditumbuk dengan bumbu lain sebelum dimasak. Dengan begitu, rasa dari daun jeruk bisa meresap.

Manfaat kesehatan:
    Daun jeruk mengandung senyawa sitral dan limonene yang berkhasiat untuk meringankan demam dan batuk. Aromanya yang khas dan bisa digunakan untuk membuat minyak asiri juga bersifat menenangkan dan menyegarkan, yang biasanya dimanfaatkan sebagai aromaterapi untuk meredakan stres. Efek yang menenangkan ini juga dapat dinikmati dengan menyeduhnya menjadi minuman hangat dipadukan dengan gula batu, madu, jahe atau irisan serai halus.


Jintan




   Jintan (Trachyspermum roxburghianum syn . Carum roxburghianum) merupakan tumbuhan menjalar yang bijinya dapat digunakan untuk rempah-rempah dan obat-obatan. Biji tanaman ini sering digunakan sebagai bumbu dapur untuk masakan India.Tanaman ini banyak dibudidayakan di India dan Asia Tenggara.

    Aromanya sangat harum, agak manis dan menjadi campuran bumbu hidangan tradisional di berbagai daerah Nusantara. Masakan yang sering menggunakan jintan adalah opor, gulai atau kari. Penggunaannya sebaiknya disangrai atau dihaluskan bersama bumbu lain saat akan diolah. Jintan juga tersedia dalam bentuk bubuk, yang
dikemas dengan botol.

Jinten Adalah

    Anda tahu jinten? Ya, jinten atau jintan adalah salah satu bumbu rempah yang terkenal di dunia. Rempah yang satu ini terkenal karena bijinya yang wangi, rasanya yang pedas, dan sifatnya yang panas. Konon katanya, jinten berasal dari negeri piramida, Mesir. Di sana, jintak tak hanya sebagai bumbu rempah masakan saja. Tetapi juga digunakan untuk mengawetkan mumi. Tapi, tak hanya Mesir, negeri-negeri di dataran Timur Tengah, India, Thailand, bahkan Meksiko juga banyak menggunakan jinten sebagai rempah utama dalam masakan mereka.
Jinten termasuk dalam keluarga peterseli. Bentuknya seperti bulir padi, berwarna kecoklatan sampai hitam. Di pasaran, ada jinten putih dan jinten hitam. Keduanya sama-sama rempah, namun beda keluarga. Jinten hitam paling sering digunakan untuk pengobatan. Sedangkan jinten putih digunakan dalam masakan dan juga pengobatan. 

Fungsi

    Jinten putih memiliki aroma yang sangat wangi, membuat masakan menjadi lebih beraroma lezat. Sungguh menggugah selera. Opor, gulai, dan kari adalah beberapa contoh masakan yang menggunakan jinten sebagai bumbu utamanya.
Selain itu, jinten juga bermanfaat untuk kesehatan.  Jinten membantu meredakan sakit perut dan kolikpada bayi. Jinten juga bersifat antiseptik, sehingga berbagai macam penyakit bisa diobati dengannya. Jinten juga kaya akan zat besi, sehingga cocok dikonsumsi bagi yang sering mengalami anemia. 

Cara Mengolah

    Jinten yang dijual dipasaran biasanya berbentuk bulir biji dan serbuk. Daya tahan jintan segar dalam suhu normal bisa sampai 1 tahun dalam keadaan kering. Sedangkan jinten serbuk bisa bertahan hingga 6 bulan. Agar tidak gampang lembab, sebaiknya jinten disimpan dalam botol kaca tertutup. Jika Anda ingin lebih tahan lama dan bisa ditanam lagi, belilah jinten dalam bentuk biji atau bulir. 


Wijen


Wijen

Wijen (Sesamum indicum L. syn. Sesamum orientalis L.) adalah semak semusim yang termasuk dalam famili Pedaliaceae. Tanaman ini dibudidayakan sebagai sumber minyak nabati, yang dikenal sebagai minyak wijen, yang diperoleh dari ekstraksi bijinya. Afrika tropik merupakan daerah asalnya, kemudian tersebar ke timur hingga ke India dan Tiongkok. Di Indonesia, tanaman wijen tidak terlalu luas ditanam. Di daerah Gunungkidul, Yogyakarta, terdapat area penanaman wijen yang tidak terlalu luas.

Wijen sudah sejak lama ditanam manusia untuk dimanfaatkan bijinya, bahkan termasuk tanaman minyak yang paling tua dikenal peradaban. Kegunaan utama adalah sebagai sumber minyak wijen. Bijinya yang berwarna putih digunakan sebagai penghias pada makanan , misalnya onde -onde , dengan menaburkan di permukaannya. Biji wijen dapat dibuat pasta.

manffat wijen dan kandungannya
 Wijen merupakan tanaman semak semusim yang biasa tumbuh di area tropik. Bagian dari tumbuhan wijen yang biasa dan sering dimanfaatkan adalah pada bagian bijinya (biji wijen). Pemanfaat wijen sangat bermacam-macam mulai dari pembuatan minyak wijen sampai dengan penggunaan wijen untuk hiasan kue, dan lain sebagainya. Biji wijen merupakan sumber minyak nabati.
  Manfaat wijen juga terdapat pada kandungan zat yang terdapat didalamnya. Kandungan yang terdapat dalam biji wijen merupakan zat zat yang berguna bagi tubuh. Tanaman wijen memerlukan suhu yang cukup tinggi untuk berkembang karena memang berasal dari daerah tropis / tanaman tropis. Tanaman ini juga cukup tahan dengan kondisi kering, walaupun akan menurunkan produksi jika kurang pengairan.

erikut ini adalah ciri-ciri tanaman wijen :
  • Akar tunggung dengan banyak serabut / cabang.
  • Batang tinggi bervariasi antara 60 sampai 120 cm, bahkan ada yang tinggi mencapai 2-3 meter.
  • Batangnya berkayu (dewasa).
  • Mempunyai daun tunggal yang memanjang (seperti lidah).
  • Mempunyai bunga yang tumbuh disekitar daun.
  • Bunga sempurna (kelopak, mahkota, putik, benang sari).
  • Bakal buah terbagi menjadi 2 ruang, ruang tersebut terbagi lagi menjadi dua ruang yang membentuk polong. Biji akan berada di dalam polong polong tersebut.
  • Biji yang diambil adalah polong yang sudah kering.
  • Dalam satu tanaman terdapat antara 40 sampai 400 biji dengan berat 2-6 kg / 1000 biji.
  • Jika dilihat sekilas biji nampak seperti buah alpokat yang berukuran kecil, biasanya berwarna putih, kuning, coklat, merah muda ataupun hitam.
Kandungan yang terdapat dalam biji wijen :
  • Serat
  • Protein
  • Minyak Nabati
  • Residu bebas nitrogen
  • Abu
  • Asam Oleat (Asal lemak tak jenuh)
  • Asam linoleat
  • Vitamin E
  • Omega 6

MANFAAT WIJEN


  • Sebagai sumber minyak wijen.
  • Biji wijen digunakan untuk penghias makan (seperti onde-onde).
  • Biji wijen juga bisa dibuat untuk pasta.
  • Ampas biji wijen (setelah diekstrak minyaknya) menjadi sumber protein untuk pakan ternak.
  • Dll.

Demikian informasi singkat seputar manfaat wijen dan kandungan dalam wijen. Kandungan zat dalam wijen sangat bagus untuk tubuh, selain itu pemanfaatan biji wijen juga sudah dikenal sejak dulu dalam tradisi memasak di berbagai belahan dunia. Semoga tulisan ini bermanfaat.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar